Senin, 28 April 2025

Agus Residivis Curanmor Ditembak Polisi

Toga Pasaribu - Kamis, 13 Februari 2025 13:33 WIB
Agus Residivis Curanmor Ditembak Polisi
Pelaku yang merupakan residivis curanmor diberikan tindakan tegas dan terukur. (Topas)
Belawan,asatupro.com-Agus Maulana (30), warga Titi Papan ditembak Satreskrim Polres Pelabuhan Belawan. Pasalnya, residivis curanmor (pencurian sepeda motor), itu melawan petugas saat akan ditangkap. Rabu, (12/2/2025).

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Janton Silaban, melalui Kasat Reskrim AKP Riffi Noor Faizal, menjelaskan bahwa penangkapan tersangka Agus dilakukan berdasarkan keterangan dari dua tersangka lain yang telah lebih dulu ditangkap dalam kasus perampokan dengan modus memancing menggunakan wanita di Mabar.

"Sebelumnya, hasil pemeriksaan terhadap dua tersangka yang sudah diamankan lebih dulu, menyebutkan keberadaan Agus di Titi Papan. Saat petugas melakukan upaya penangkapan, tersangka melakukan perlawanan yang membahayakan petugas dan mencoba melarikan diri. Oleh karena itu, kami terpaksa mengambil tindakan tegas dan terukur dengan menembak tersangka," ujar AKP Riffi Noor Faizal.

Lebih lanjut, hasil pemeriksaan mengungkap bahwa Agus juga terlibat dalam kasus pencurian satu unit mobil Toyota Rush yang terjadi pada Sabtu, 8 November 2023 lali, di Kelurahan Titi Papan. Dalam aksi tersebut, Agus beraksi bersama tersangka Yusuf, yang sudah lebih dulu ditangkap.

Baca Juga:

"Saat ini, tersangka Agus masih menjalani proses penyidikan lebih lanjut di Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan," tambahnya.

Pihak kepolisian menegaskan komitmennya untuk menindak tegas para pelaku kejahatan jalanan guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.**

Editor
: Jalaluddin Lase
SHARE:
Tags
beritaTerkait
Fasilitasi 10 Ribu Pemudik dan 480 Motor, Gubernur Sumut Bobby Nasution Berpesan Hati-hati di Jalan dan Tetap Jaga Kesehatan
Antisipasi Kemacetan di Panatapan Tele, Dishub Sumut dan Ditlantas Polda Sumut Gandeng Pemkab Samosir Siapkan Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas
Komjen Agus Andrianto, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan: Perhatian Terhadap Over Kapasitas Lapas dan Rutan
Tingkatkan Pajak dan Opsen, Pemprov Sumut dan Pemko Medan Lakukan Ini
Kementerian Perindustrian Bakal Tancap Gas untuk Hilirisasi Sawit, Manufaktur, dan Komoditas Lainnya
Presiden Jokowi Resmikan Stadion Utama Sumut, Kapasitas 25.000
komentar
beritaTerbaru